Selasa, 19 Maret 2024
Follow:
 
FAKTA POST / Inderagiri Hilir
TANDATANGAN KOMITMEN BERSAMA
Gebyar PAUD Provinsi Riau, Bupati dan Bunda Inhil Terima Anugerah Terbaik

Kamis, 02/11/2017 - 20:08:02 WIB

TERKAIT:
   
 

FAKTAPOST.COM-PEKANBARU:Bupati Inhil HM Wardan menerima Anugerah Terbaik Pertama Yang Peduli Dalam Pengembangan PAUD, Kamis (1/11/17).

Pemberian anugerah ini bersempena dengan Puncak Gebyar PAUD Tingkat Provinsi Riau yang digelar di salah satu hotel di Kota Pekanbaru.

Anugerah ini diberikan kepada Bupati, Bunda PAUD, Camat dan Bunda PAUD Kecamatan yang ditunjuk dari masing-masing kabupaten/ kota, Kepala Desa/ Lurah dan Bunda PAUD Desa/ Kelurahan yang ditunjuk dari masing-masing Kabupaten/ Kota, serta guru PAUD yang telah mengabdi selama 20 tahun ke atas.

Pertama kalinya Bunda PAUD Provinsi Riau bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau memberikan penganugerahan kepada guru PAUD dengan masa bakti 20 tahun ke atas. Anugerah pertama diberikan kepada guru PAUD dari Kabupaten Pelalawan yang telah mengabdi selama 45 tahun.

Dalam kesempatan ini pula dilakukan penandatanganan komitmen bersama pemerintah dalam mengembangkan PAUD oleh Gubernur Provinsi Riau, H Arsyadjuliandi Rachman dengan seluruh Bupati/ Walikota se-Provinsi Riau.
Foto David Leo Lase.
Gubernur menyambut baik kegiatan ini sebagai bentuk komitmen dalam meningkatkan PAUD di Riau. Menurutnya penguatan pendidikan karakter anak sangat penting.

"Tujuannya untuk membentuk anak yang berkualitas yang mana tumbuh dan kembangnya sesuai dengan tingkat perkmbangannya sehingga memiliki kesiapan optimal saat memasuki pendidikan dasar," ujarnya.

Bupati Kabupaten Indragiri Hilir HM Wardan menerima penghargaan sebagai Bupati terbaik pertama yang peduli dalam pengembangan PAUD di daerahnya.

Sementara itu, Bunda PAUD Inhil Hj Zulaikhah Wardan berhasil meraih penghargaan sebagai Bunda PAUD Kabupaten/ Kota Terbaik ke 2 se-Provinsi Riau.

Selain itu, penghargaan juga berhasil dibawa pulang oleh Camat Tanah merah yang mendapat anugerah sebagai Camat Terbaik ke 3, Kepala Desa Tanah Merah yang mendapat anugerah sebagai Kepala Desa Terbaik ke 8, Bunda PAUD kecamatan Tanah Merah menjadi Bunda PAUD Kecamatan Terbaik ke 1 dan Bunda PAUD Desa Tanah Merah menjadi Bunda PAUD terbaik ke 3 se-Provinsi Riau.

Dengan berbagai penghargaan yang diraih oleh Inhil tersebut Zulaikhah sangat bersyukur atas prestasi tersebut.
Foto David Leo Lase.
"Alhamdulillah hari ini puncak acara Gebyar PAUD, kita berhasil mendapat piagam baik camat, kepala desa, Bunda PAUD kecamatan, juga Bunda PAUD desa", tuturnya.

Ia berharap agar hal ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh elemen masyarakat dan pemerintah Inhil baik bupati, kecamatan maupun desa/ kelurahan untuk dapat lebih meningkatkan pengembangan PAUD di Inhil.

"Dalam rangka mewujudkan PAUD yang berkualitas tentunya kita berharap kepada pemerintah pusat dan provinsi untuk dapat memperhatikan dan membantu meningkatkan kualitas guru PAUDnya, di samping pelatihan, juga diberi insentif bagi guru paud tersebut", harap Ikha, sapaan akrabnya.

Berdasarkan penandatanganan komitmen kesepakatan Gerakan PAUD Minimal 1 Tahun Sebelum Memasuki Sekolah Dasar (SD) yang dilakukan oleh Gubernur dan Bupati tersebut, Ikha berencana akan mensosialisasikan hal ini ke seluruh kecamatan dan desa/ kelurahan di Inhil.***

(adv)


virgin hair diamond jewelry

Copyright 2013 - 2020 PT. FAKTAPOST MEDIA CITRA, All Rights Reserved
[ REDAKSI & MANAJEMEN ]