Jum'at, 19 April 2024
Follow:
 
FAKTA POST / Pemprov Riau
PERKENALKAN PEJABAT ESELON II
Gubri Lantik 363 Kepala SMA/SMK dan SLB

Sabtu, 10/02/2018 - 12:01:26 WIB

TERKAIT:
   
 

FAKTAPOST.COM-PEKANBARU:Usai melantik 363 pejabat kepala sekolah SMA/SMK dan SLB, Gubernur Riau merasa berkewajiban mengenalkan para pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau.

Uniknya sejumlah pejabat eselon II yang dilantik tersebut, hanya Sekretaris DPRD (Sekwan) Riau yang tidak dikenali oleh orang nomor satu di Riau ini. Bahkan, sebelum menyebut nama Sekwan tersebut, Gubernur Riau sempat bertanya kepada Kepala Dinas Pendidikan Riau yang kebetulan berada duduk dibarisan depan bersama Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau Ikhwan Ridwan. Gubri lantas diberi tahu namanya Kaharudin.

"Siapa namanya," tanya Gubernur kepada Kadisdik, Sabtu (10/2/18).

Gubernur Riau yang akrab disapa Andi Rachman ini lalu sempat menyindir Sekwan yang kemudian membuatnya salah tingkah di hadapan para guru.

"Kan ketahuankan, jarang ketemu, jarang melapor," sindir Andi.

Selain itu, Andi juga mengenalkan sejumlah pejabat lainnya satu persatu sesuai nama, jabatan dan dari mana asalnya. Namun juga yang menariknya, saat mengenalkan pejabat ini satu persatu, Andi selau menyelipkan kata-kata lelucon sesuai keunikan masing-masing pejabat.

Misalnya, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Riau Darmansyah yang berbadan sedikit tambun. Saat mengenalkan, menurut Andi jabatan yang diembannya sesuai dengan badannya.

Begitu juga Kepala Biro Administrasi Pembangunan, Indra. Postur badannya yang lebih kecil dibanding pejabat lainnya, menurun Andi jangan dianggap remeh. Karena dialah menentukan dilaksanakannya tender atau tidak suatu kegiatan.

"Ini kecil-kecil tapi menentukan, menentukan," ujar Andi lagi.***


(fpc/rtc)


virgin hair diamond jewelry

Copyright 2013 - 2020 PT. FAKTAPOST MEDIA CITRA, All Rights Reserved
[ REDAKSI & MANAJEMEN ]