19:33 | Nama Pohon Andalas Diambil Jadi Nama Pulau Sumatera - 19:32 | Kabut Asap Berdampak Ke Sumatera Barat - 19:32 | Bupati Irdinansyah Ajak Masyarakat Hindari Dampak Buruk Kabut Asap - 19:32 | 45 Anggota DPRD Bengkalis Resmi Dilantik - 19:31 | Bupati Amril Hadiri Pelantika Anggota DPRD Bengkalis Masa Jabatan 2019-2024
Jum'at, 29 Maret 2024
Follow:
OPINI
GUBERNUR PILIHAN RAKYAT
Sepak Terjang Syamsuar, Selain Putra Asli Nan Religi, Juga Pamong Birokrat Riau
Kamis, 15/11/2018 - 19:02:09 WIB
TERKAIT:
   
 

Melirik sepak terjang Drs. H. Syamsuar MSi selama beberapa dekade ini, memang tidak diragukan lagi dalam mengisi dinamika pembangunan kekinian di provinsi Riau. Selain dinamika di kancah politik, Seniman, Religius dan juga sebagai salah satu Pamong Birokrat yang cukup diperhitungkan juga menghiasinya di bumi Lancang Kuning hingga kini.

Mengawali karirnya sebagai Kasubag Protokol Kabupaten Bengkalis, usai mengakhiri pendidikan APDN tahun 1988 lalu, Syamsuar sempat menjadi ajudan Bupati Bengkalis pada masa kepemimpinan Johan Syarufuddin SH pada periode 1984 hingga 1989 tahun lalu.

Selanjutnnya, pada tahun 1992 -1994 lalu, Syamsuar pernah menjadi Sekcam Siak dan kemudian sempat menjabat Kabag Perlengkapan Kabupaten Bengkalis, Camat Siak Kab. Bengkalis pada tahun 1996-1999 lalu hingga menjadi Camat Siak Barat pada tahun 1999-2000.

Semasa itu, Syamsuar terus menekuni karirnya di birokrat, hingga tepatnya pada tahun 2000 lalu, ia memberanikan diri untuk ikut mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Siak berpasangan dengan Arwin AS, mantan Bupati Siak selama satu periode pada tahun 2001 hingga 2006 lalu.

Meski ia sempat ditinggalkan Bupati Arwin AS sebagai Wakil Bupati Siak pada periode 2006 hingga 2011, namun pria kelahiran Jumrah, Rimba Melintang, Rokan Hilir, Riau pada 1 Juni 1954 lalu ini, tidak putus asa dalam mengembangkan karirnya didalam pemerintahan.

Selama tahun 2007 hingga 2011, Syamsuar meniti karirnya di Dinas Pendapatan Daerah Kab Siak dan sempat menjadi Sekretaris KPU Riau pada tahun 2008, hingga menjadi Kepala Inspektur Provinsi Riau pada tahun 2008 hingga 2010 dan juga sempat menjadi Pj. Bupati Kepulauan Meranti pada 2009 lalu, semasa Gubernur Riau dipimpin HM Rusli Zainal dua periode sejak tahun 2003-2008 dan 2008-2013.

Selama beberapa dekada itu, karir Drs H Syamsuar melonjak di Pemerintahan. Namun pada tahun 2011 lalu, suami dari Hj. Misnarni ini memberanikan diri untuk bertarung di Pemilihan Bupati Siak berpasangan dengan Drs H Alfedri MSi selama dua periode yakni sejak tahun 20 Juni 2011 hingga 2020 mendatang.                   

Selama menjadi Bupati Siak, Drs H Syamsuar bersama Drs H Alfedri, cukup banyak perkembangan pembangunan di kabupaten Siak, dilakukan kedua pamong tersebut.

Mulai dari pembangunan infrastruktur Jalan, Pembangunan Gedung Puskesmas, Sekolah hingga pengembangan Destinasi Wisata alam yang menarik wistawan dalam negeri hingga Wisatawan Manca Negara.

Kala itu, banyak penghargaan yang diberikan kepada Bupati Siak, dalam hal tata Kelola Pemerintahan, Pembangunan, Tentang pelayanan publik dan Destinasi Wisata di Siak serta segudang penghargaan lainnya yang datang baik dari tingkat pusat dan tingkat daerah.  

Tak kalah menarik, pembangunan Kawasan Industri Tanjung Buton dan Pengembangan Ekonomi masyarakat dalam bidang pertanian dan Perkebunan terus berjalan selama pucuk pimpinan dipimpin keduanya hingga kini.

Meski begitu, tentunya masih banyak persoalan sosial yang muncul ditengah masyarakat, terutama mengenai minimnya anggaran pemerintah daerah, dalam hal pengembangan pembangunan di daerah tersebut, sehingga membutuhkan support penuh dari pemerintah pusat dan propinsi Riau.

Akan tetapi, harapan tersebut tak kunjung mendapat hasil yang signifikan dalam pengembangan pembangunan di daerah tersebut selama ini. Dengan bermodalkan 'pengalaman' yang cukup matang dan tekad untuk membawa perubahan di mata masyarakat Riau, dirinya memberanikan diri untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018, sebagai calon Gubernur Riau yang berpasangan dengan Edy Natar Nasution pada Pilgubri 2018 27 Juni 2018.

Alhasil, berkat niat yang tulus dan niat yang baik untuk menaikkan Marwah provinsi Riau yang lebih baik, akhirnya tujuan tersebut terwujud di Pilguri 2018. Pasangan Syamsuar - Edy Natar Nasution bakal 'Lolos' di Final Pilkada 2018 sebagai Gubernur Riau dan Wakil Gubernur Riau Periode 2018-2023 mendatang.

Selamat datang Syamsuar - Edy Natar Nasution, doamu diterima masyarakat Riau saat ini, semoga riau lebih baik lagi dimasa yang bapak pimpin nantinya, wassalam.***


Oleh: Harry Ricardo Hutasoit
Redaktur: Faktapost.com






Telah dibaca sebanyak (3451) kali
Index Opini
SANKSI PELANGGAR HUKUM KETENAGAKERJAAN

UPAH MINIMUM PROVINSI RIAU TAHUN 2020

JURNALISTIK DI ERA PERKEMBANGAN TEKNOLOGI

Dari Bedah Kasus Berita Ramah Anak

Riau Disalai Asap

Sang Inspirator, Penyambung Asa Anak Nagari

"PERTAHANKAN BISNIS LNG, 100% UNTUK NEGARA"

"Off The Record" dan Tantangannya

JEJAK BERDIRINYA ARKANIS - PERUBAHAN

Sepak Terjang Syamsuar, Selain Putra Asli Nan Religi, Juga Pamong Birokrat Riau

virgin hair diamond jewelry

Copyright 2013 - 2020 PT. FAKTAPOST MEDIA CITRA, All Rights Reserved
[ REDAKSI & MANAJEMEN ]