Kamis, 28 Maret 2024
Follow:
 
FAKTA POST / Siak
Peringatan Harganas XXIII Kota Kupang,
RSUD Siak Raih Penghargaan Tingkat Nasional

Kamis, 15/09/2016 - 16:25:06 WIB
RSUD Siak, Siak Indrapura Provinsi Riau
TERKAIT:
   
 

RSUD Siak bukan mencari penghargaan atau mencari pujian, namun untuk
melayani masyarakat menjadi sehat dan sejahtera. Meningkatkan pelayanan
kepada warga setempat dengan melengkapi apa-apa saja yang menjadi
kekurangan.

SIAK:Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Siak meraih penghargaan pelayanan kategori Promosi dan Konseling Reproduksi Rumah Sakit Tipe C tingkat nasional pada peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXIII di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur.

"Alhamdulillah kemarin kita dapat penghargaan juara I nasional dari Pemerintah Pusat dalam mengikuti Program Promosi dan Konseling Kesehatan Reproduksi Rumah Sakit Tipe C Nasional," kata Direktur RSUD Siak Ulfa Hanum di Siak, Kamis.

Dia mengatakan penghargaan tersebut diberikan pada peringatan Harganas XXIII di Kupang, Provinsi NTT beberapa mingu lalu. Selain itu katanya RSUD Siak juga meraih peringkat pertama di tingkat Provinsi Riau.

"Tidak hanya ditingkat nasional saja, di Provinsi Riau kita juga juara meraih peringkat I pada kategori lomba yang sama. Yang diserahkan pada peringatan Harganas XXIII tingkat Riau kemarin (14/9) yang diadakan di halaman gedung Darma Wanita Pekanbaru," kata Ulfa.

Dia menyampaikan bahwa Inovasi yang dilakukan pihaknya dengan bekerjasama dengan Badan Pemberdayaan, Perlindungan Perempuan Anak dan Keluarga Berencana (BP3AKB) tentang pelaksanaan Metode Operasi Wanita (MOA).

"Kami menjalin kerjasama antara Rumah Sakit dengan BP3AKB tentang pelaksanaan Metode Operasi Wanita (MOA). Metode Operasi Wanita adalah opsi alternatif berupa operasi stelirisasi permanen bagi peserta KB yang memiliki resiko tinggi kehamilan," katanya lagi.

Dia menyebutkan di Kabupaten Siak pelaksanaan MOA umumnya dibiayai Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) serta dilakukan melalui proses konsultasi dan pertimbangan medis berjenjang.
  
Kata Ulfa tujuan utama RSUD Siak bukan mencari penghargaan atau mencari pujian, namun untuk melayani masyarakat menjadi sehat dan sejahtera. Meningkatkan pelayanan kepada warga setempat dengan melengkapi apa-apa saja yang menjadi kekurangan.(an/fpc)
 

 

virgin hair diamond jewelry

Copyright 2013 - 2020 PT. FAKTAPOST MEDIA CITRA, All Rights Reserved
[ REDAKSI & MANAJEMEN ]