Kamis, 25 April 2024
Follow:
 
FAKTA POST / Pemprov Riau
KEPASTIAN DIDAPATKAN DARI PIMPINAN KPK
Presiden Dipastikan Hadiri Puncak Peringatan HAKI di Riau

Rabu, 07/12/2016 - 14:33:20 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU:Presiden Joko Widodo tetap dijadwalkan menghadiri puncak peringatan Hari Anti Korupsi Internasional (HAKI) 2016 di Pekanbaru, Kamis (8/12/2016) di Gedung Gubernuran Riau, Jalan Diponegoro.

Kepastian kehadiran Presiden ini disampaikan pimpinan KPK, Basariah Panjaitan, usai dialog interaktif, di Gedung Pauh Janggi, Gubernur Riau, Selasa (6/12/2016) malam.

"Kalau ada hal-hal yang mendadak bisa saja tidak, tapi sementara beliau akan hadir pada tanggal 8 malam. Mudah-mudahan beliau akan hadir agar suasana lebih khidmat dan masyarakat antusias untuk datang," jelas Basariah.

Dijelaskan Basariah, peringatan HAKI yang diadakan di Riau acaranya cukup panjang, yang semula hanya akan digelar hingga tanggal 10, diperpanjang hingga tanggal 18 Desember.

"Beliau akan hadir untuk launching saja, kalau ada acara lain tidak tau. Kita tahu acara ini bukan satu hari tapi hingga tanggal 18 diperpanjang," jelasnya.

Kedatangan Presiden ke Riau juga untuk memberikan pesan-pesan kepada seluruh pejabat di Riau dan masyarakat Riau. Dimana selama ini Riau terkenal dengan kasus korupsi yang melibatkan kepala daerah, anggota DPRD dan pejabat dilingkungan Pemerintah.

"Presiden sudah barang tentu akan memberikan pesan-pesan bagaimana untuk tidak korupsi. Karena kita tahu Riau itu sudah tiga kali berturut-turut terjadi. Jangan sampai untuk keempat kalinya terjadi hal yang sama," kata Basariah.

"Jangan sampai pimpinan tertinggi dalam hal ini Gubernur nya, masuk juga dalam ranah korupsi. Mungkin pesan-pesan yang seperti itu yang disampaikan beliau. Dan mengajak masyarakat untuk mengawasi pejabatnya untuk tidak korupsi," tambahnya. (**)


virgin hair diamond jewelry

Copyright 2013 - 2020 PT. FAKTAPOST MEDIA CITRA, All Rights Reserved
[ REDAKSI & MANAJEMEN ]